Didemo CASN PPPK Saat Sertijab, Bupati dan Wabup Bima Bima Aspirasi Akan di Atensi -->
Cari Berita

Iklan 970x90px

Didemo CASN PPPK Saat Sertijab, Bupati dan Wabup Bima Bima Aspirasi Akan di Atensi

Wednesday, March 12, 2025

Bupati dan Wakil Bupati Bima, Ady Mahyudi dan Wakil Bupati (Wabup) Bima, dr. Irfan.


BIMA, BIMA TODAY. ---Saat Serah Trima Jabatan (Sertijab) pada Rabu (12/03/2025) oleh Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) yang lulus PPPK, Bupati Bima, Ady Mahyudi dan Wakil Bupati (Wabup) Bima, dr. Irfan mengatakan, bahwa aspirasi massa aksi akan di atensi.  Puluhan tenaga PPPK melakukan aksi demo di kantor DPRD Kabupaten Bima pada Rabu yang dimulai sekitar pukul 10:00 WITA sampai menjelang ba'dah dzuhur.


Wakil Bupati dr. Irfan di hadapan massa aksi mengatakan bahwa Pemerintah daerah akan berupaya semaksimal mungkin dalam menuntaskan persolan ini, demi kebaikan bersama masyarakat Bima.


"Kalian (massa aksi) adalah anak-anak kami, sudah menjadi kewajiban orang tua untuk mengurus segala masalah yang ada. Kita pun sudah bicara dengan Ketua DPRD Kabupaten Bima dan beberapa fraksi lainnya untuk bagiamana menyelesaikan masalah ini. Point tuntutan sudah kami pegang, Insya Allah akan di atensi," tutur Wakil Bupati usai mengikuti acara Sertijab, di aula rapat Paripurna DPRD Kabupaten Bima pada hari yang sama. 


Sebelumnya, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bima Erwin juga secara tegas menyampaikan bahwa DPRD tetap berkomitmen akan melakukan berbagai upaya sepanjang aksi ini tidak bertentangan dengan aturan yang ada. "Kami tetap bersama massa aksi, bahkan apapun bentuk tuntutan hari ini, kita siap untuk menandatanganinya. Dan tentunya akan kami rekomendasikan sampai ke DPR RI untuk kemudian disampaikan ke Kemenpan-RB," pungkas Erwin. 


Sementara itu, ratusan massa aksi dari PPPK yang lolos tes pada 2024 itu, diketahui telah menggelar aksi yang kali ke dua. 


Tuntutannya masih sama, yakni menolak penundaan pengangkatan yang lolos tes pada 2026 sesuai keputusan yang dikeluarkan Kemenpan-RB. (BT01)