BiMA, BIMA TODAY.---Dalam rangka untuk menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke 79 Republik Indonesia (RI) tahun 2014, jajaran Dikbudpora Kecamatan Bolo khusunya anak Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat, menggelar lomba gerak jalan indah dengan mengambil tempat star di lapangan Bola Desa Tambe kemudian menuju finis di Paruga Na'e Bolo.
Jumlah Regunya adalah 100 dari SMP dan SMA. Ada satu sekolah yang mengutus dua regu yaitu putra dan putri.
Korwil Bolo, Ismail Umar S.Pd, mengatakan, kegiatan dalam rangka menyambut HUT yang 79 RI, pihaknya menggelar berbagai kegiatan seperti lomba gerak jalan indah pada hari ini. Kemarin sudah dilakukan gerak jalan tepat waktu yang diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat seperti Desa dan UPT sekolah dan lainnya. "Itulah berbagai kegiatan yang telah dan sedang dilakukan oleh pihaknya untuk menyambut HUT pada tahun ini,"jelas Korwil Bolo, Ismail Umar, S.Pd pada Senin (12/08/2024) di tempat finis di Paruga Na'e Bolo.
Besar harapan kami, mudahan berbagai kegiatan dalam rangka menyambut HUT RI ini, dapat berjalan sukses dan lancar dan pengumuman para juara nanti pada 17 Agustus bertepatan dengan upacara,"tandasnya dihadapan Muspika Bolo. (BT01)