Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, MIP.
BIMA, BIMA TODAY.--- Berdasarkan Surat Keputusan ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Nusa Tenggara Barat Nomor: 011 tahun 2024, Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, MIP, melantik mengurus Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Bima Masa Bakti 2023-2028 pada Senin (20/5) di Ruang Rapat Utama Kantor Pemkab Bima.
Kepengurusan Kwarcab Pramuka kabupaten Bima dipimpin ketua Wahyudin. S.Ag, delapan wakil ketua, sekretaris, wakil sekretaris, bendahara, wakil bendahara dan dilengkapi dengan lima bidang. Juga Majelis pembimbing cabang, pengurus dan lembaga pemeriksa keuangan gerakan Pramuka tersebut dihadiri pula oleh Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka NTB Dr. H. Fathul Gani, M.Si beserta jajaran pengurus
Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, MIP, dalam sambutannya menyampaikan, Pemerintah daerah berkomitmen untuk terus memberikan dukungan bagi eksistensi gerakan Pramuka melalui organisasi perangkat daerah terkait"jelasnya.
Menutup sambutannya, Ketua Pembimbing Majelis Gerakan Pramuka ini menyampaikan, terima kasih dan penghargaan kepada kakak-kakak yang masih setia membina kaum muda melalui kegiatan kepramukaan dengan mengemban amanah sebagai pengurus Kwartir Cabang dan Lembaga Pemeriksa Keuangan Gerakan Pramuka Kabupaten Bima pada masa bakti sebelumnya.
"Kepada pengurus gerakan Pramuka Cabang Bima, teruslah berbuat, bekerja dan teruslah menorehkan prestasi yang membanggakan. Selamat mengabdi, selamat bekerja bagi kepengurusan masa bakti 2024 – 2029 kami menunggu karya dan bakti kakak-kakak sekalian,"tutup Bupati.
Sebelumnya, Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) NTB Dr. H. Fathul Gani, M.Si berpesan, mudah-mudahan dari wilayah kabupaten Bima ini gerakan Pramuka terus menjadi contoh terbaik bagi generasi muda kita dimanapun dia berada. "Dan pemerintah selalu memberikan support yang luar biasa untuk kemajuan gerakan Pramuka,"tandasnya yang dikutip oleh Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Bima,.Suryadin, S.S., M.Si (BT01/Humas Pemkab Bima).