BIMA, BIMA TODAY.--- Penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXII Tingkat Kecamatan Sape yang dibuka secara resmi oleh Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, M.IP, pada Kamis (13/07/2023) di aula Kantor Camat Sape diikuti 651 peserta dari 18 Desa se Kecamatan tersebut.
Event Akbar tersebut diawali penampilan Grup Kasidah, Marawis, dan tarian serta Pawai Ta'ruf para kafilah yang berasal dari 18 desa, organisasi sosial dan sekolah se-Kecamatan Sape.
Bupati dalam sambutannya mengatakan, Kecamatan Sape merupakan pintu gerbang Provinsi Nusa Tenggara Barat dari sebelah timur yang memiliki tantangan tersendiri dalam membina generasi muda. "Aspek yang paling penting bukan hanya menggalakkan baca tulis Al-Quran, tetapi banyak membekali para remaja dan generasi muda agar memahami isi kandungan ayat suci dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari,"terangnya.
Kepada para orang tua, Bupati kembali mengimbau, agar terus menanamkan pentingnya pendidikan agama yang baik yang berbarengan dengan pendidikan formal dan memastikan para guru mengaji di seluruh TPA dan TPQ yang ada benar-benar mendapatkan perhatian orang tua, pemerintah desa dan kecamatan sehingga terus mencetak generasi Qurani,"tandasnya.
Terkait penyelenggaraan MTQ ke-32 Kecamatan Sape, di hadapan Camat Sape Muhammad Akbar SP, M.Si, unsur Muspika, para alim ulama dan kepala desa tersebut, Bupati mengharapkan agar momen MTQ dapat dijadikan wahana untuk meningkatkan prestasi di bidang keagamaan.
"Khusus Kecamatan Sape, agar tidak puas dengan prestasi yang telah diraih tetapi harus terus mencetak generasi-generasi Qurani sehingga Qori dari Sape bisa dipastikan mutu dan kemampuannya,"tuturnya.
Sebelumnya, Ketua Panitia Ustadz Subhan S.Pdi dalam laporannya menjelaskan, pelaksanaan MTQ berlangsung selama 8 hari pada 4 arena yaitu arena utama Aula Kantor Camat Sape, Masjid Besar Al Munawarah, SMP 3 Sape dan SMA 1 Sape.
Bupati Bima yang hadir bersama Anggota DPRD Dapil Sape - Lambu, Sekda Drs. H.M. Taufik HAK, M.Si, Asisten II Setda Ir. Syaifudin, Kadis PUPR Suwandi ST, MT, Kadis Kominfostik Kamaluddin, S.Sos, Kadis Lingkungan Hidup Ir. Jaidun, Kalak BPBD Drs. Isyrah, para Kepala Bagian Lingkup Setda dan Kementerian Agama Kabupaten Bima.
Setelah menyampaikan sambutan, Bupati selanjutnya menyerahkan bantuan pribadi sebesar Rp 5 juta dan Ketua DPRD Kabupaten Bima juga memberikan Rp 5 juta untuk penyelenggaraan MTQ. Bantuan lainnya diserahkan yaitu uang senilai Rp. 40 juta untuk pembangunan salah satu masjid di Kecamatan Sape dan peralatan marawis,"pungkasnya Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda, Suryadin S.S, M.Si. (BT01)