BIMA, BIMA TODAY.---Sebanyak 129 Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Bima, dilepas oleh Bupati Bima yang di Wakili oleh Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Drs. Isyrah, pada Ahad (19 /06/2022) di Masjid Agung Kabupaten Bima, di Godo, Kecamatan Woha.
Drs. Isyrah dalam sambutan pelepasannya berpesan, kepada para jamaah yang menunaikan ibadah haji tahun ini, agar niat ibadah haji untuk mengharapkan Ridha dari Allah semata. Nilai dari ibadah haji merupakan pelaksanaan semua rukunnya dengan khusuk, pahami makna dan hakekat menunaikan ibadah haji sebagaimana telah diketahui dan telah diajarkan dalam manasik haji.
Di samping memelihara dan menjaga kesehatan dan fisik, para jamaah sekalian, mengikuti aturan dari pembimbing. Aturan pemerintah setempat dan melaksanakan ibadah sesuai dengan bimbingan.
“Hakekatnya para jamaah adalah duta bangsa di Tanah Suci. Oleh karena itu jamaah harus dapat menjaga sikap santun selama di Tanah Suci,” ujar Isyrah.
Isyrah juga menyampaikan harapan agar sepulang dari ibadah haji dapat menjadi haji mabrur. “Semoga menjadi haji yang mabrur yang dapat diaplikasikan sepulang dari ibadah haji,” tambahnya.
Kepala Kementerian Agama Kabupaten Bima, Drs. H. A. Munir pada kesempatan tersebut menjelaskan, jamaah yang diberangkatkan pada Ahad (19/06/2022) merupakan kloter ke 2 kabupaten Bima yang berjumlah 129 jamaah haji yang dilepas malam ini menuju Asrama Haji Mataram.
"Insyaallah Selasa (21/06/2022) sekitar 16:00 WITA, para jemaah akan diberangkatkan dari embarkasi Mataram menuju Jeddah. Selanjutnya, kloter 4 yang berjumlah 102 jamaah calon haji akan diberangkatkan pada Rabu 23 Juni 2022 menuju Asrama Haji Mataram untuk selanjutnya di berangkatkan ke Jeddah. (BT01/Humaspro).