Disambar Petir, Seorang IRT Meninggal Dunia -->
Cari Berita

Iklan 970x90px

Disambar Petir, Seorang IRT Meninggal Dunia

Monday, November 30, 2020

 

IRT, Ma'ani Yang Meninggal Dunia Akibat Disambar Petir.



DOMPU, BIMA TODAY.---Akibat disambar petir, seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) Ma'ani (36) tahun, warga Dusun Soro, Desa Jambu, Kecamatan Pajo, Kabupaten Dompu, tewas atau sudah meninggal dunia. IRT tersebut, diketahui meninggal dunia di lahan pertanian miliknya di So Wadu Jao, Dusun Sangga Lari, Desa Jambu, Kecamatan Pajo, pada Senin (30/11/2020) sekitar pukul 13:15 WITA. 


Peristiwa naas itu terjadi, dikala korban bersama suaminya Sudarmo (40) tahun, tengah melakukan penyemprotan areal pertanian miliknya yang akan ditanami kacang tanah. 


"Saat sedang bekerja, hujanpun turun, kemudian keduanya hendak menuju pondok untuk beristirahat yang berjarak sekira 100 meter. Tiba- tiba korbanpun jatuh dan tergeletak dibawah tanah akhirnya meninggal dunia,"jelas Kapolsek Pajo, IPDA. Abdul Malik, SH, seperti yang dikutip Paur Humas Polres Dompu, AIPTU. Hujaifah, sesaat setelah kejadian.


Dikatakan Hujaifah, mayat korban diangkat oleh suaminya dan memberitahukan pada warga setempat. Atas kejadian itu, korban mengalami luka bakar dan dipunggung dan bagian leher. "Itulah luka yang dialami oleh korban akibat disambar petir,"ungkapnya.


Lanjut yang biasa dipanggil Aby tersebut, pihaknya memberikan imbauan pada warga,  agar hati- hati mengingat cuaca kurang bersahabat dan sangat rawan. "Hati- hatilah dalam bekerja, mengingat cuaca sangat ekstrim,"pintanya. (BT01)