Mantan Kades Sanolo Siap Dukung IDP -->
Cari Berita

Iklan 970x90px

Mantan Kades Sanolo Siap Dukung IDP

Friday, March 20, 2020

Mantan Kades Sanolo, Ridwan Yusuf, Siap Mendukung IDP.
Bima, Bima Today.- Mantan Kades Sanolo, Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima, yang juga Selaku Kordes, Ridwan Yusuf, berikrarar bahwa dirinya siap mendukung sekaligus memenangkan Hj. Indah Dhamayanti Putri SE, untuk dua periode pada Pilkada 2020 mendatang.

"Saya siap mendukung dan memenangkan IDP pada Pilkada nanti. Ikrar tersebut dikatakan oleh mantan Kades, usai acara silaturrahmi dengan IDP-di Dusun Muku, Desa Sanolo, Kecamatan Bolo, pada Jum'at (20/3/2020) sore,"ungkapnya.

Dikatakannya, secara pribadi saya melihat IDP dalam kepemimipanannya cukup baik, arif dan bijaksana. Belum lagi dengan sejumlah program yang ada di Dusun Muku, Desa Sanolo, Kabupaten Bima.

"IDP sangat santun dan bersahaja dihadapan masyarakat. Itulah alasan saya untuk memilih IDP untuk dua periode,"jelasnya.

Untuk itu, dirinya berharap pada masyarakat, khususnya di Dusun Muku, Desa Sanolo, agar kirannya mendukung dan memenangkan IDP untuk dua periode pada Pilkada 2020 mendatang,"tandasnya.

Sementara itu, Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri SE, yang datang dengan Wabup Bima, Drs. Dahlan, mengatakan, terima kasih pada warga Dusun Muku, Desa Sanolo, yang telah hadir di tempat ini. "Dan terima kasih pula atas dukungannya,"ucapnya.

Tujuan utama dirinya hadir di Dusun Muku, Desa Sanolo, kata Bupati, untuk bersilahturrahmi dengan warga dan ingin membesuk warga yang sakit di Dusun Muku, Desa Sanolo.

Pada saat itu, lanjut Bupati,  ada janji dirinya dengan pak Ridwan serta Kadus, yakni kursi untuk Dusun Muku, untuk itu dirinya menunaikannya,"pungkasnya. (BT01)