Wagub NTB, Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, MIP, saat bertatap muka dengan pelaku pasar Seketeng Kecamatan Sumbawa, Kabupaten Sumbawa.
SUMBAWA, BIMA TODAY.--- Saat Wakil Gubernur (Wagub) NTB, Hj. Indah Dhamayanti Putri SE, MIP, saat turun langsung di pasar Seketeng, Kecamatan Sumbawa, Kabupaten Sumbawa, disambut antusias oleh pelaku pasar, pada Senin (10/3/2025) seperti yang dikatakan oleh Langkah IDP dalam akun Facebook.
Kegiatan tersebut salam rangka safari ramadhan. Namun karena orang nomor dua di provinsi itu, saat kampanye kemarin, sempat bertatap muka dengan sejumlah pelaku pasar untuk berbincang-bincang terkait kondisi pasar Seketeng. Untuk itulah dirinya datang kembali untuk bersilaturrahmi dengan seluruh pelaku pasar.
Ucapan terima kasih yang mendalam pada seluruh pelaku pasar Seketeng yang begitu ramah dan beradab dalam rangka menyambut kembali dirinya sebagai Wagub. "Saya ucapkan terima kasih karena pelaku pasar begitu antusias menyambut kehadiran dirinya. Sekali lagi saya sampaikan terima kasih,"tuturnya mengulang.
Sambungnya, apa yang menjadi saran dan usul terkait pasar Seketeng dapat kita wujudkan bersama demi kemajuan Kabupaten Sumbawa," harapnya. (BT01)